Sabtu, 22 September 2012

Pasokan Solar di Sejumlah SPBU Lamban


JAMBI, TANJAB EKSPRES – Pasokan Bahan Bakar Minyak (BBM) Jenis Solar di beberapa Stasiun Pengsian Bahan  Bakar Umum (SPBU) di Kota Jambi lamban. Dikatakan lamban karena, dari sore Jumat (21/9) hingga menjelang tengah hari pada Sabtu (22/9), pasokan solar masih nihil. “Entah apa penyebabnya, kami dari kemarin parkir di sini. Namun minyak belum ada juga,” ujar Musa (37) salah seorang sopir kendaraan jenis dum truk ketika dikonfrimasi Tanjab Ekspres di SPBU di Kelurahan Talangbakung, Kecamatan Jambiselatan, Kota Jambi, Sabtu (22/9).
Salah satu SPBU yang ada di Kota Jambi. Foto\Rizal Ependi

Menurut Musa, dirinya tak bisa melanjutkan perjalanan ke Pelabuhan Talangduku karena stok BBM dalam tangki mobilnya tak cukup. Ketika itu Musa membawa CPO (Crude Palm Oil) dari sebuah perusahaan pengolah minyak kelapa sawit di Provinsi Jambi.

Musa mengaku tak dapat menghitung kerugian akibat hilangnya BBM, namun dia memastikan perusahaan pasti rugi karena biaya operasional perhari harus dibayar kendati terlambat tiba di pabrik.

Musa bukan satu-satunya sopir dum truk yang terpaksa menginap di SPBU akibat tidak tersediannya solar. Hal senada juga dikeluhkan para sopir lain di beberapa SPBU yang ada di Kota Jambi.

“Biasanya paling lambat jam 10,  tapi ini sudah tengah hari tangki minyak belum juga mengisi ke SPBU,” kata Yandi sopir lainnya.

Sementara itu, petugas SPBU di Kelurahan Beringin, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi tak bersedia memberikan komentar terkait persoalan ini. “Kita tidak tahu bang, itukan yang masok pertamina, kita cuma kerja,” ujar petugas SPBU yang tak ingin namanya di tulis, Sabtu (22/9).

Pantauan Tanjab Ekspres, antrian kendaraan yang menunggu pasokan solar terlihat di beberapa SPBU diantaranya, SPBU di Kelurahan Beringin Thehok, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi, SPBU di Kelurahan Talangbakung, Kecamatan Jambiselatan, Kota Jambi dan SPBU di Kelurahan Payo Selincah, Kecamatan Jambitimur, Kota Jambi.

Kemudian, SPBU di depan Persijam, Kelurahan Pakuanbaru, Kecamatan Jambiselatan, Kota Jambi, juga kosong tanpa solar. Namun, anehnya, di SPBU milik seorang pengusaha berinisial AN di kawasan Bandara Sultan Thaha Syaifuddin (STS) Jambi, Kecamatan Jambiselatan, Kota Jambi, terlihat beberapa antrian kendaraan yang sedang mengsisi BBM jenis solar.

Tapi sayangnya, petugas di SPBU itu juga tak mau dikonfirmasi tentang BBM jenis solar tersebut. Bahkan, pada Sabtu (22/9) sekitar Pukul 09. 30 WIB terlihat beberapa petugas kepolisian sedang mengatur arus lalu lintas di sana.

Belum diperoleh keterangan resmi dari pihak pertamina terkait persoalan ini, namun saat itu para sopir masih menunggu pasokan solar tiba.

Setelah menunggu lama, sekitar Pukul 12. 00 WIB,  akhirnya mobil tangki pengangkut BBM datang juga ke SPBU di Kelurahan Beringin, Thehok, Kota Jambi. Tak lama kemudian antrian panjang dapat diurai kendati sebelumnya telah banyak kendaraan yang "ogah" menunggu lama dan memilih kabur. (ref)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Baca Berita Terbaru

10 Berita Paling Top